Kamis, 27 Desember 2012

8 PESERTA WAKILI DIY DI TINGKAT NASIONAL MASUK FINALIS LOMBA KREATIFITAS GURU



Guna meningkatkan kualitas pembelajaran, Pusat Pengembangan Profesi Pendidik, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Penjaminan Mutu Pendidikan menyelenggarakan lomba kreatifitas guru  dalam pembelajaran tingkat nasional  yang dimulai sejak 2 Mei 2012 dan berakhir tanggal 15 Oktober 2012. Lomba Kreatifitas Guru tahun ini mengambil tema “Melalui Lomba Kreatifitas Guru Tingkat Nasional Kita Wujudkan Guru yang Profesional dan Bermartabat untuk Pendidikan Bermutu”. Penilaian tahap I telah dilakukan terhadap naskah peserta lomba yang meliputi guru kelas pada TK, SD, SLB, guru mata pelajaran SMP, SMA dan SMK. “ Rencananya untuk menentukan pemenang para finalis akan mengikuti penilaian tahap II di Jakarta dari 25 sampai 29 November mendatang,” kata Kepala Pusat Pengembangan Profesi Pendidik Dr Unifah Rosyidi MPd dalam siaran persnya.
Unifah Rosyidi menambahkan, dari 70 guru yang dinyatakan lolos seleksi, 8 peserta diantaranya merupakan guru dari Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Masing-masing Syamsidah SPd AUD dari TK Arum Puspita Ciren Kabupaten Bantul, Sri Haryani Wahyu Lestari MPd dari SDN Depok Kabupaten Sleman, Aryani Artha Kristanti dari SMPN 5 Kota Yogkakarta, Risman Supandi MPd dari  SMPN 2 Banguntapan Kabupaten Bantul, Heru  Wahyudi SPd MEng dari SMA Islam 3 Pakem Kabupaten Sleman, Dra Sunarti dari SMA N 1 Cangkringan Kabupaten Sleman, Suharmin SPd dari SLB-B Wiyata Darma 1 Kabupaten Sleman, Sri Muji Rahayu MPd dari SLB Pamardi Putra Kabupaten Bantul.
Bagi pemenang lomba disediakan hadiah berupa uang dengan total nilai sebesar Rp. 497.000.000,- (Empat ratus sembilan pulu tujuh juta rupiah) dan piagam dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
“Para finalis tersebut diharapkan sudah sampai di Jakarta Minggu 25 November 2012. Untuk kelancaran kegiatan selain naskah lomba yang disertai dengan soft copynya. Mereka juga diimbau untuk membawa alat peraga sesuai dengan bidang studi yang diikutsertakan dalam lomba tersebut,” terangnya.